Jumat, 25 Oktober 2013

Makanan dan Minuman Kesukaanku (Little Egg)


Halo, selamat pagi sahabat Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta.
Siapa yang mau mendengarkan dongeng ya?
Ayo duduk yang manis, Kak Santi dan Kak Rifka akan mendongeng dengan judul Prajurit Pagi. Nah, dengarkan baik-baik yuk!

 
Nasi Goreng, Telur Dadar, dan Segelas Jus Jeruk  adalah prajurit pagi.
Mereka sedang menunggu Nano sarapan.
“Sebenarnya kalian tidak perlu ada disini. Aku sendiri cukup untuk sarapan Nano”, kata Nasi Goreng.
Telur Dadar menyahut, “Bukankah Nano memerlukan kita semua?”
Nasi Goreng menggeleng. “Tidak. Cukup memakanku, dia pasti sudah kenyang.”
“Tapi...tapi...” Telur Dadar sangat kesal.
Nasi Goreng terus bicara. “Jus Jeruk  juga tak perlu ada. Cukup aku saja.”
Telur Dadar ingin mengomel. Segelas Jus Jeruk mencegahnya, “Sabarlah Telur Dadar.”
Nano duduk dikursi makan dan mulai sarapan pagi. “Hmmmm....Nasi goreng buatan mama memang enak,” ujar Nano.
Nasi Goreng tersenyum bangga.
“Tapi lebih enak lagi dimakan dengan telur dadar. Dan aku juga suka minum segelas jus jeruk.”
Nasi goreng merasa malu. Ternyata mereka sama-sama penting. Para prajurit pagi harus selalu kompak.

Nah itu tadi  cerita Kak Santi dan Kak Rifka tentang Tiga Prajurit pagi yaitu nasi goreng, telur dadar dan Jus Jeruk. Mereka bekerjasama untuk membuat badan adik-adik sehat, tumbuh besar dan kuat.

Selanjutnya Kak Santi mengenalkan makanan dan minuman sehat yang bagus untuk kesehatan tubuh. Ada nasi, tempe, tahu, sayur bayam, jus jeruk dan sebagainya. 
 
Orangtua atau pendamping diberi kesempatan untuk mengulang  memperkenalkan makanan dan minuman sehat berdasarkan gambar, agar adik-adik lebih memahami, mau makan dan minum dari makanan dan minuman yang sehat serta menambah kosa kata baru.
 
Pada hari ini, adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta makan bersama. Kegiatan makan bersama ini bertujuan agar anak-anak yang sulit makan jadi senang makan, yang tadinya belum suka makan sayur saat melihat temannya suka makan sayur diharapkan ia juga akhirnya suka makan sayur. 


Sebelum makan, Kakak Tutor mengajak adik-adik cuci tangan terlebih dahulu agar tangan  bersih dan kuman-kumannya hilang. Ada lagu cuci tangan juga lho Sahabat Preschool Little 1 Academy, judul lagunya 7 Langkah Mencuci Tangan.
  Ada tujuh langkah cara cuci tangan 
Mulai dari depan hingga ke belakang
Sela-sela jari...buku-buku jari
Kuku-kuku jari...jempol...pergelangan

Setelah cuci tangan, adek semua duduk dikursi dan orang tua menyiapkan makananan untuk putra/putrinya. Tutor mengajak adik-adik berdoa sebelum makan. Mengucap syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan makanan dan minuman yang sehat untuk kita semua. Dan mengucapkan terimakasih kepada mama yang telah menyediakan makanan untuk adik-adik semua. 

Pada kegiatan ini adik-adik juga dilatih untuk  berbagi atau menawarkan makanan kepada temannya dan mengucapkan terimakasih jika telah diberi :)

Setelah jam istirahat selesai, Kakak Tutor mengajak adik-adik dan orangtua/pendamping membuat puzzle sederhana yang gambarnya bisa dibuat sendiri lho.
  
Berdasarkan tema makanan dan minuman, maka Kakak Tutor mengajak mama dan pendamping membuat puzzle dari gambar buah, tempe, sayur hijau dan sebagainya yang telah diprint di kertas putih tebal seperti kertas BC. 

Karena kemampuan kognitif dan konsentarasi anak 2-3 tahun masih terbatas, gambar tadi dipotong secara vertikal menjadi tiga atau empat bagian. Mintalah anak untuk menyatukan potongan gambar tadi.Saat anak selesai menyusun puzzle, berikan penghargaan berupa tepuk tangan atau pujian. Hal ini akan membuat anak merasa percaya diri dan mempunyai keyakinan bahwa dirinya bisa melakukannya lagi. Rasa percaya diri dapat menambah rasa aman pada anak. 

Bermain puzzle jiga memberikan banyak manfaat bagi tumbuh kembang anak, diantaranya meningkatkan kecerdasan anak, meningkatkan keterampilan motorik halus, meningkatkan keterampilan sosial, melatih logika, melatih koordinasi mata dan tangan, melatih kesabaran, menambah kosa kata baru dan pengetahuan. 

Puzzle sederhana yang telah dibuat di Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta ini bisa dibuat kembali di rumah dengan gambar berbeda.

Ternyata, untuk membentuk anak cerdas tidaklah mahal bukan...:)


Salam Anak Hebat...!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar