Jumat, 27 September 2013

Outing Class: Berenang Bersama Teman-Teman



 Horeeee....Asik kita akan berenang...!!!
Bersama siapa ya adik-adik? 
Bersama Kakak Tutor, Mama, Papa, Opa, Uti dan Eyang juga teman-teman di Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta. 

Nah, sahabat Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta pada tanggal 18 September 2013 ang lalu, kami mengadakan kegiatan luar sekolah atau yang biasa disebut dengan Outing Class berdasarkan tema pembelajaran Keluargaku, Lingkungan dan Sekolah, yaitu berenang ke Water Park Galuh Tirtonirmolo yang berletak di Jl. Manisrenggo KM 1 Prambanan-Klaten. 

Bagaimana serunya adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta saat bermain air dan menikmati arena permainan  di sana. Ayo kencangkan sabuk pengaman Anda dan kita akan menjelajah serunya petualangan adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta....Wuuuzzzzz...^__^

 Fun is Yellow...:D
Dress Code yang dipakai adalah baju berwarna kuning bergambar logo Little 1 Academy. Ini Adalah foto bersama sebelum memasuki arena Water Park.


 Adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta beserta pendampingnya hari ini terlihat tertib dan teratur ya saat memasuki pintu masuk Water Park Galuh Tirtonirmolo. 


 Setelah sampai di dalam, berkumpul untuk berdoa  bersama dan mendengarkan arahan dari Kak Santi. Hehe...liat semuanya antusias sekali memperhatikan penjelasan dari Kak Santi.


Siapa yang hadir hari ini? 
Tiba waktunya Kak Fitri mengabsen adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta yang ikut kegiatan Outing Class kali ini. Ada beberapa adik yang tidak hadir karena sakit lho...sayang sekali ya. Mungkin lain kali setelah sehat dan bugar, mereka akan menikmati keceriaannya bersama teman-teman yang lain di Outing Class berikutnya.
Agar saat berenang kaki, tangan dan badan tidak kram, Kakak Tutor mengajak adik-adik melakukan senam ringan sebagai pemanasan sebelum berenang.


Aduh Kak...perutku lapar tadi belum sempat sarapan..hehe
Yaaa...silahkan sarapan terlebih dahulu agar tidak masuk angin ya Dek.


 Ada yang tahu siapa mereka ya....?
Wah pasti sudah kenal dengan Trio Tutor Preschool Little 1 Academy BDNI Yogyakarta. Siapa lagi kalau bukan Kak Santi, Kak Rifka dan Kak Fitri.


 Sebelum terjun ke air Mama Rara meminta mendokumentasikan kebersamaan Rara dan Gene...
Yu, Dek. Senyuummm....:)

 Arva bersiap memasuki arena sedangkan Al Avram  akan menaklukan kolam renang dengan kostum Superman nya....hihihi


 Ini adalah Stella ditemani mama saat menceburkan kakinya di kolam renang.


 Wuah Prisa semangat sekali sampai Mama khawatir Prisa terpeleset karena antusiasme Prisa bermain air di kolam renang.


 Berfoto lagi...yuuu...Chiiiiissssss... :D


 Horeee....serunya main perosotan...:D


 Haiiii....Inilah Trio Angels Preschool Little 1 Academy BDNI YOgyakarta, yaitu Arya, Keola dan Karina ...hehehe
Mereka asyik berpose di atas punggung penyu lho...


Kakak Tutor (Kak Santi, Kak Rifka dan Kak Fitri) menemani adik-adik bermain di kolam renang.


Keceriaan dalam kebersamaan :)


Lucunya Adek Neira ya...Ia sangat ekspresif sekali saat bermain bola bersama Kak Santi.



 Setelah bereksplorasi dengan air, selanjutnya menikmati arena permainan yang lain. Ini gayanya mama Al, Mama Rara, Mama Tian dan Mama Satria saat menyaksikan putra dan putri mereka bermain kereta listrik. Wah, ada yang belum disebut...ternyata ada Papa Gene disebelah kiri bersama Gene juga ikut berpose lho...


 Selamat bermain bersama mama ya adik-adik!!!


 Satria dan Al Avram sudah bisa menyetir mobil listrik lho...
Wah hebat ya.
Sedangkan Rahmi duduk di becak yang dikayuh mama. Lalu ada Adek Daffi dan Stella beserta Mama menikmati permainan kereta gantung....Wuiihhh seru yaaa!!!


Anak baik akan punya banyak teman. 
Rara, Gene dan Ozora bermain bersama...


 Apa yang Kak Fitri dan Kak Rifka bagikan ya...
Horeee..!!! Adik-adik menerima souvenir lho.
Terimakasih ya Kak.


Sang surya telah beranjak naik  hingga teriknya menyengat badan dan kepala. 
Saat melihat jam tangan...Oh, waktu telah menunjukkan jam sebelas siang. Tiba waktunya untuk pulang kembali ke rumah ya. Semoga kegiatan ini akan menambah pengalaman dan memberikan kesan indah untuk kita semua.
Sampai jumpa di Outing Class berikutnya...dadah

Salam Anak Hebat !!!


Senin, 23 September 2013

Kakiku (Little Egg)


Aku dipakai dikaki. Aku dipakai di kaki kiri dan kanan sebelum kau memakai sepatu. Aku bisa menghangatkan kakimu. Aku juga bisa melindungi kakimu saat kau berjalan. Siapakah aku???

Ya, benar. Aku adalah kaus kaki....

Tepuk tangan untuk adik-adik Preschool Litte 1 Academy BDNI Yogyakarta...^_^

Nah, adik-adik pasti mengenal kaus kaki.

Kaus kaki itu dipakai dimana? Ditangan atau dikaki? Kaus kaki dipakai dikaki. Siapa hari ini yang pakai kaus kaki? Ayo sekarang adik-adik boleh duduk dan buka kaus kakinya. Lihat ada apa dibalik kaus kaki adik-adik. Setelah kaus kaki dibuka, hoplaaaa....kini terlihat kaki adik-adik ya.  Ada  telapak kaki. Ada jari-jari kaki.  Kaki kita semua harus bersih. Sebelum tidur kaki adik-adik dicuci dulu pakai sabun dan dibilas dengan air hingga bersih.

Kaki juga punya jari-jari, namanya jari kaki. Kakak akan mengajak adik-adik mengenalkan jari-jari kaki melalui lagu. Yuk, kita nyanyi bersama-sama.
Ini namanya jari jempol-pol-pol..
Ini namanya jari jempol-pol-pol..
Apa kata jari jempol?
Kalau di sekolah tidak boleh ngompol..

Ini namanya jari telunjuk-juk-juk..
Ini namanya jari telunjuk-juk-juk..
Apa kata jari telunjuk?
Kalau di sekolah tidak boleh ngantuk.

Ini namanya jari tengah-ngah-ngah..
Ini namanya jari tengah-ngah-ngah..
Apa kata jari tengah?
Kalau di sekolah tidak boleh marah..

Ini namanya jari manis-nis-nis..
Ini namanya jari manis-nis-nis..
Apa kata jari manis?
Kalau di sekolah tidak boleh nangis.

Ini namanya jari kelingking-king-king.
Ini namanya jari kelingking-king-king..
Apa kata jari kelingking?
Kalau di sekolah tidak boleh keliling
 



Setelah mengetahui nama-jari-jari kaki, selanjutnya Kakak Tutor aka mengajak adik-adik memakai kaus kaki sendiri. Bila belum mahir memaki kaus kaki sendiri, adik-adik boleh meminta bantuan mama atau papa dan ingat, ucapkan terimakasih setelahnya...Terimakasih mama...Terimakasih papa sudah membantu adik-adik belajar memakai kaus kaki sendiri.




Kaki bisa digunakan untuk berjalan. Bisa untuk melompat.  Dengan kaki kita juga bisa berlari, bermin bola, mengayuh sepeda dan naik turun tangga. Terima kasih Tuhan, Kau telah menganugrahkan kedua kaki yang hebat kepada kami. 

Selanjutnya, adik-adik memakai kaus kaki kembali lalu kita akan melatih keseimbangan serta psikomotorik kasar adik-adik melalui aktivitas naik turun tangga...Pegang pegangan tangga dengan erat dan hati-hati saat melangkah :)






Kaki adik-adik bisa diabadikan dengan membuat cap sederhana di atas kertas putih. Mama dan papa bisa membantu adik-adik mencap kaki kiri dan kaki kanannya. Kemudian cap kaki  tersebut diwarnai oleh adik-adik menggunakan krayon atau alat mewarnai lainnya yang adik-adik suka. Selamat berkarya.... 

Semoga adik-adik Preschool Little 1 Academy BDNI tumbuh menjadi anak yang hebat, cerdas, dan kreatif....amin